Postingan

Menampilkan postingan dari September, 2012

4 Manfaat Minum Air Putih Yang Tak Terduga

Gambar
Masih banyak orang yang mengabaikan manfaat minum air putih. Padahal, manfaatnya tiada terkira. Padahal, manfaatnya tiada terkira. Dari mencegah Anda merasa kehausan, mendorong metabolisme, membuat Anda merasa kenyang lebih lama (sehingga mencegah Anda makan terlalu banyak), membuat kulit lebih halus karena ketersediaan cairan di dalam tubuh, hingga mencegah hilang konsentrasi. Di luar itu, masih banyak manfaat minum air putih yang ternyata tidak kita ketahui. Yang pasti, manfaathya akan langsung terasa dalam kehidupan Anda sehari-hari. Setelah mengetahuinya, pasti Anda tak akan menunda-nunda lagi mengonsumsi air putih setiap saat. 1. Melindungi jantung.      Orang yang biasa minum air putih lebih dari 5 gelas dalam sehari, kemungkinannya untuk meninggal akibat serangan jantung turun 41 persen dibandingkan mereka yang hanya minum kurang dari 2 gelas air putih sehari, demikian menurut studi selama 6 tahun yang diterbitkan di American Journal of Epidemiology. Selain

Kisah Hikmah :: Laki-laki Penghuni Surga

Gambar
Diriwayatkan dari Anas bin Malik dia berkata: Ketika kami duduk-duduk bersama Rasulullah shallallahu'alaihi wasallam tiba-tiba beliau bersabda, "Sebentar lagi akan datang laki-laki penghuni surga." Kemudian seorang laki-laki dari Anshar lewat di hadapan mereka. Air wudhu masih membasahi jenggotnya, dan tangan kirinya menenteng sandal. Esok harinya Rasulullah bersabda lagi, "Akan lewat di hadapan kalian laki-laki penghuni Surga." Kemudian muncul lelaki kemarin dengan kondisi persis seperti hari sebelumnya. Besok harinya lagi Rasulullah kembali bersabda, "Akan lewat di hadapan kalian lelaki penghuni Surga!" Tidak berapa lama orang yang kemarin masuk sebagaimana kondisi sebelumnya. Bekas air wudhu masih memenuhi jenggotnya, sedangkan tangan kirinya menenteng sandal. Setelah itu Rasulullah bangkit dari tempat duduknya, sementara itu Abdullah bin Amr bin Ash mengikuti lelaki tersebut. Ia lalu berkata kepada lelaki tersebut, "Aku sedang bermasal

Kisah Hikmah :: Ulama Penakluk Singa

Gambar
Ibnu Thulun adalah seorang raja keturunan budak milik Amir Nuh bin Asad, anak buah Khalifah Makmun. Karena pengaruh lingkungan, Ibnu Thulun seperti memiliki dua akal. Yang satu seakan bersama malaikat, dan yang satunya bersama setan. Saat memerintah dia bagai malaikat yang suci.Namun di lain waktu dia seperti setan yang jahat. Ketika jiwa malaikatnya muncul, dia cinta kebaikan dan beramal baik. Namun, saat jiwa setannya keluar dia bersikap jahat hingga rakyat tidak tahan lagi dan mengadu pada Imam Abil Hasan Ahmad bin Banan atau dikenal dengan Ibnu Banan. Seorang ulama yang dikenal berani menegakkan kebenaran dan tidak takut kepada celaan siapa pun. Ibnu Banan bergegas menemui Ibnu Thulun yang sedang mengumpulkan menteri dan pemuka masyarakat. Ia lalu berkata, "Wahai Ibnu Thulun, bertaqwalah pada Allah dan jangan menzalimi rakyat. Kelak, di hadapan Allah kau akan bertanggung jawab atas semua perbuatanmu, yaitu di hari ketika harta dan anak tidak bisa memberi