Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2013

Uniknya Rumah yang Dibuat Dari Bangkai Kapal

Gambar
Mungkin dari kita telah banyak melihat bangkai - bangkai besi raksasa, dari kapal laut yang kandas, yang kadang dibiarkan begitu sajakarena mahalnya biaya pengangkutan. Atau terkadang dibiarkan begitu saja  sampai tengelam, namun bangkai bangkai kapal ini patut diacungi jempol, karena usaha yang kreatif mereka dapat merubah Kapal - kapal yang rusak menjadi desain hunian baru yang unik, menarik bahkan eksotik ... 1. Benson Ford Vessel   Terletak di Ohio, Bangunan ini adalah Kapal Benson Ford, bekas kapal pesiar pribadi sang legendaris, Henry Ford.Dahulunya, kapal ini beroperasi di perairan Great Lakes , Amerika Serikat sebelum berubah menjadi sebuah rumah kapal di tahun 1986. Saat ini, rumah kapal ini dimiliki oleh Bryan Kasper.    2. Dixie Adventure Vessel   Terletak di kota Dixie di negara Selatan-timur Florida, kapal penjelajah ini berubah menjadi sebuah rumah kapal ketika ada seseorang yang mengutarakan pendapatnya dengan tujuan melestarikan keberad

Karya Seni Kertas yang Mengagumkan

Gambar
Karya Seni kertas yang begitu indah dan sangat detail ini merupakan hasil karya seniman hebat dari Brazil, Carlos Meira. Sebagai desainer dan art director , Carlos telah membuka wawasan baru dalam dunia seni rupa. Ia tidak hanya menciptakan gaya baru, tetapi juga seorang seniman yang sangat mencintai negerinya. Mayoritas karya Carlos mengangkat budaya Brazil. Kita lihat saja karya-karyanya berikut ini, dan bersiaplah berdecak kagum   Beginilah proses pembuatan seni kertas oleh Carlos di studionya Sumber: http://www.infogue.com    

Puasa Bugar dengan Minuman Herbal

Gambar
Untuk mengatasi keluhan, seperti perut kembung, diare, atau masuk angin, di masa puasa, minuman herbal bisa menjadi pilihan setelah makan sahur dan berbuka puasa. Praktisi herbal, Tjok Gde Kerthyasa, mempertontonkan cara membuat ramuan herbal pada buka puasa bersama, Kamis (11/7/2013), di Jakarta. Dengan menggunakan teko mungil dari tanah liat, seluruh ramuan itu dibuatnya dalam hitungan menit. Ramuan pertama adalah obat masuk angin dan susah buang air besar. Tjok menyeduh biji adas, jahe, dan daun mint selama lima menit, menyaring, dan mendiamkannya hingga hangat kuku sebelum memasukkan campuran madu. Lain lagi ramuan untuk mendongkrak stamina tubuh. Jahe dan kunyit diseduh dalam poci. Setelah lima menit, Tjok memasukkan batang kayu manis, perasan jeruk nipis, dan madu. Seluruh ramuan itu sengaja diseduh (bukan digodok) agar rasanya tidak terlalu keras sehingga bisa dikonsumsi anak-anak. Menurut dokter yang juga pengamat tanaman herbal, dr Abrijanto, jahe bermanfaat unt

Unik dan Aneh! Babi Berbulu Domba, Jenis Binatang Baru?

Gambar
Seekor babi betina milik ELizabeth memiliki keunikan yang menyerupai bulu domba, ditemukan di pelelangan livestock di kota Lancashire akhir minggu kemarin.  Sumber: http://www.apasih.com

5 Orang yang Dituduh Menjual Diri pada Setan

Gambar
Ada rumor bahwa seseorang telah menjual jiwa mereka kepada setan. Musisi, penulis, pengusaha, sering kali dituduh membuat perjanjian dengan setan agar menjadi sukses. Ada beberapa contoh terkenal di luar sana yang menunjukkan bahwa seseorang telah dituduh menjual diri pada setan . 1. Niccolo Paganini Niccolo Paganini adalah seorang musisi di akhir 1700-an. Dia mulai menggunakan mandolin pada usia dini dan pada usia tujuh tahun, ia belajar biola. Pada usia sebelas tahun, ia melakukan solo dan pada usia tiga belas tahun, ia dikenal sebagai virtuoso biola. Pada usia sembilan belas, ia mulai menulis musik sendiri dan belajar cara bermain gitar. Pada usia 23, dan pada usia 27 tahun ia sudah menjadi seorang komposer, suatu waktu ketika ia sedang konser dalam sebuah tournya, penonton dikagetkan dengan caranya berpakaian, Dia telah kehilangan gigi bawah, tampak pucat dan mulai berpakaian hitam. Itu desas-desus bahwa ia telah menjual jiwanya kepada setan. Meskipun ia tidak m

Kejadian Nyata Tidak Makan Dan Minum Tetap Hidup

Gambar
Mari kita kembali ke masa lalu mengenai berita yang dilansir berbagai web dan berita di tahun 2003 bahwa ditemukan ada manusia yang tahan tidak makan dan minum selama bertahun-tahun. Situasi yang sangat aneh jika benar ada orang seperti itu. dan beberapa ahli mengadakan percobaan kepada manusia yang bernama Prahlad Jani dari India . Berapa lama tubuh manusia mampu bertahan tanpa makanan dan minuman ? Rata-rata manusia bisa bertahan tanpa makan selama 50 hari dan rekor terlama tanpa makan saat ini adalah 74 hari. Tapi di India seorang lelaki usia 82 tahun bernama Prahlad Jani mengaku tidak pernah makan dan minum selama lebih dari 70 tahun. Dengan tanpa makan dan minum, Jani mampu bertahan hidup dan bisa menjalaninya dengan baik. Karena keunikan tubuhnya itu, lelaki tua itu kini sedang diteliti militer India. Jani sedang diisolasi di sebuah rumah sakit dikawasan Ahmedabad, Gurjarat. Selama 6 hari masa isolasi itu, Jani sama sekali tidak pernah menyentuh makanan dan mi

Sembilan Makanan Penyedot Lemak Tubuh

Gambar
Ketika anda berusaha mengurangi berat badan dengan melakukan diet, benarkah anda harus menghindar dari semua makanan? Sebenarnya beberapa makanan bisa membantu anda membakar lemak! Mari temukan beberapa makanan alami yang dapat membantu anda mengurangi asupan lemak, sehingga anda bisa terlihat lebih baik dengan pakaian anda. 1. Tahu dingin: Ini dapat membantu mencerna lemak yang tersimpan di dalam usus dan perut, juga untuk mengeluarkan lemak. 2. Rebung: Rendah lemak dan gula namun tinggi serat, rebung baik untuk mencegah konstipasi. Akan tetapi orang yang menderita ulkus (luka) perut harus membatasi asupan rebung. 3. Sayur yang diasinkan: Lemak dari sayuran terhancurkan selama proses pengasinan. Akan tetapi, orang yang tubuhnya cederung menyimpan kelebihan cairan dan gas harus menghindarinya untuk mencegah tersimpannya cairan tubuh. 4. Tauge: Mengandung fosfor, zat besi dan banyak cairan. Ini dapat mencegah terbentuknya lemak di bawah kulit. 5. Pepaya: Memban

Rambut Sehat dengan 5 Vitamin Ini

Gambar
Rambut ibarat mahkota bagi setiap wanita. Tak heran bila berbagai macam perawatan mereka lakukan agar rambut tetap sehat dan jadi lebih indah. Mulai dari membeli shampo dan conditioner dengan harga mahal, creambath, hingga hairmask. Padahal untuk menyehatkan rambut juga bisa dengan berbagai vitamin. Apa saja? Simak di sini, seperti dikutip dari Mag fow Women. 1. Vitamin A Vitamin yang satu ini bisa menguatkan akar rambut. Tak perlu membeli vitamin A dan mengusapkannya ke rambut, tapi Anda juga bisa mendapatkan vitamin A dari suplemen atau makanan berupa wortel, sayuran, tomat, dan sayuran hijau. 2. Vitamin B Kompleks Vitamin B kompleks yang dapat menyehatkan rambut terdiri dari vitamin B, B6, B12, dan biotin. Vitamin tersebut dapat membantu mengurangi kerontokan rambut dan bisa mencegah tumbuhnya uban. Tak hanya itu saja, vitamin ini juga diklaim bisa membuat rambut lebih bersinar. 3. Vitamin E Untuk mendapatkan rambut yang kuat dan sehat, sirkulasi darah di kulit kepala

Waspadalah, Ini Dia Ciri Ayam Tiren

Gambar
Petugas gabungan dari Dinas Pertanian Peternakan dan Perikanan Kota Magelang dan Provinsi Jawa Tengah menemukan daging ayam tiren (mati) dijual di pasar darurat Rejowinangun, Kota Magelang. "Daging ayam tiren tersebut ditemukan di dalam karung dari salah satu pedagang," kata Kepala Bidang Peternakan, Dinas Pertanian Peternakan dan Perikanan Kota Magelang, Hadiono usai melakukan sidak. Hadiono juga mengatakan, daging ayam tiren sebenarnya mudah dikenali secara kasat mata. "Jika dibandingkan dengan daging segar, ayam tiren memiliki perbedaan yang cukup mencolok, yakni daging berwarna kebiru-biruan, berbau busuk dan biasanya dijual dengan harga lebih murah," katanya. Ia mengatakan, berdasarkan pengakuan pedagang, daging ayam tiren yang sudah dimasukkan ke dalam karung tidak akan dijual, melainkan untuk pakan lele. Hadiono mengimbau masyarakat untuk waspada terhadap maraknya peredaran daging ayam tiren menjelang Lebaran. Berdasarkan hasil sidak, ka

Humor :: Pembangunan Jembatan Surga Neraka

Gambar
Untuk memudahkan komunikasi, maka penduduk surga dan penduduk neraka sepakat untuk membuat jembatan yang menghubungkan keduanya. Setengah bagian dikerjakan oleh penduduk surga dan setengah bagian yang lain dilaksanakan oleh penduduk neraka. Tak beberapa lama, bagian jembatan yang menjadi tugas penduduk neraka telah selesai dikerjakan, sementara itu penduduk surga sama sekali belum melaksanakannnya. Malu karena belum selesai, pemuka surga mengutus wakilnya ke neraka untuk belajar. Setelah sampai melakukan kunjungan dari neraka sang wakilpun segera melaporkan hasil kunjungannya dari neraka. “ Wajar saja mereka mampu membangun jembatan dengan cepat Pak , karena disana berkumpul mantan aparat PU, kontraktor dan konsultan” Sumber: http://patutandaketahui.cepatbeli.com

Atasi Trauma Pernikahan Kedua

Gambar
Gagal di pernikahan pertama tidak jarang menyisakan trauma. Lari dari kenyataan bukanlah suatu penyelesaian. Apa saja yang perlu menjadi pertimbangan agar kita tak lagi terjebak dalam masalah yang sama, saat memutuskan untuk kembali mengayuh bahtera rumah tangga? Menurut konsultan perkawinan Adriana Ginanjar, pernikahan kedua memang jauh lebih rumit dan kompleks. Ini dikarenakan pasangan telah membawa ’excess bagage’ berupa kekecewaan, trauma, dan ketakutan-ketakutan yang dibawa dari kegagalan pernikahan pertama. ”Kita tidak bisa mengatakan bahwa ini saatnya menutup buku dan membuka lembaran baru. Menurut saya, itu nonsense!” tegas Adriana. Pernikahan kedua memang bisa menjadi sangat kompleks saat kita atau pasangan kita memiliki keturunan dari pernikahan sebelumnya. Lambatnya masa penerimaan dan penyesuaian, adanya perbedaan pola asuh, serta pembagian hak asuh dengan mantan pasangan, sering menjadi batu sandungan bagi keharmonisan keluarga baru. Hal-hal inilah yang per

Beauty Tips :: Khasiat Buah Labu

Gambar
Apakah Anda suka labu? Ternyata, selain dijadikan sayur atau kue, labu juga memiliki banyak manfaat lain. Pada zaman dahulu, suku Indian menggunakan biji labu sebagai obat sakit perut dan gangguan usus. Ekstrak minyak labu juga telah lama digunakan oleh leluhur Cina untuk mengobati gatal kulit dan diminum untuk meringankan gangguan ginjal. Selain itu, buah labu ternyata juga bermanfaat untuk kecantikan. Di dalamnya terkandung vitamin C yang berkhasiat sebagai antioksidan, vitamin E untuk membantu meredakan iritasi kulit, dan zinc untuk membantu proses regenerasi sel. Kini, dengan kian canggihnya teknologi di bidang kosmetologi, khasiat buah labu juga dimanfaatkan untuk perawatan kulit agar mendapatkan kulit wajah yang mulus, cerah, dan berkilau sehat. Sumber:  http://www.femina.co.id

Bangkitkan Gairah Seksual Dengan Makanan

Gambar
Masih ingat pepatah lama yang mengatakan bahwa cara efektif merebut hati suami adalah melalui makanan? Pepatah itu ternyata bukan sekadar basa-basi. Melibatkan makanan dalam ritual bercinta tak hanya ampuh dalam meningkatkan stamina, tapi juga mampu mengantar Anda dan pasangan mencapai ‘surga’! Adakah yang lebih seksi daripada menggoda pasangan dengan sensasi yang dapat diresapi seluruh indra? Inilah yang menjadi fokus utama dalam gaya bercinta ala tantrik India. Menurut psikolog dan sex therapist Anisah Kortschak, dalam tantrik kita tak lagi melihat hubungan seks dalam tataran fisik, melainkan lebih bersifat spiritual. Makanan merupakan bagian dari unsur kosmik yang mampu membuka klep-klep seluruh indra kita untuk ikut menikmati gelombang gairah saat bercinta. Aroma, bentuk, dan cita rasa makanan tak hanya ampuh meningkatkan libido, tapi juga dapat membantu memancing sisi liar dalam diri Anda. Kalau diperhatikan, bentuk-bentuk makanan yang dipercaya memiliki khasiat ap

5 Fakta Seks

Gambar
Tak bisa dipungkiri, kehidupan seksual  adalah hal penting dalam kehidupan suami-istri. Harmonisnya hubungan bisa dimulai dari hangatnya suasana di atas ranjang. Jangan sampai masalah seks berkelanjutan dan justru menjadi pemicu retaknya hubungan Anda dan pasangan. Coba cek fakta terbaru tentang seks bersama dr. Ryan Thamrin dari Klinik Kamasutra. Siapa tahu ada solusi untuk problem Anda. 1. Penelitian menyebutkan bahwa gangguan seksual pria dipengaruhi oleh penyakit degeneratif. dr. Ryan: Gangguan seksual mungkin terjadi pada semua pria. Jenisnya bermacam-macam, seperti menurunnya gairah seksual (gangguan libido), ejakulasi dini, hingga disfungsi ereksi (gangguan fungsi ereksi di mana seorang pria tidak dapat memulai atau mempertahankan ereksi penisnya). -    Faktor penyebabnya adalah faktor psikologis (stres berkepanjangan, hubungan emosional dan komunikasi yang kurang harmonis dengan pasangan, serta rasa bersalah terhadap pasangan yang mungkin timbul karena adanya piha

Memikat di Usia 30-an

Gambar
Memasuki usia 30, setiap wanita wajib untuk memperhatikan perawatan kulit wajah. namun apa yang harus diperhatikan saat memilih produk perawatannya ya? Apalagi untuk kulit sensitif. Tentunya memilih produk pelembap wajah yang memiliki kandungan anti aging. Hal ini dikarenakan kondisi kulit yang mulai berubah dengan timbulnya garis halus bahkan noda hitam yang tak bisa dihindari. Kalau Anda memiliki kulit yang cenderung sensitif, pilih yang memiliki kandungan alami, seperti ginseng serta pitera (zat alami yang tak sengaja ditemukan dari fermentasi beras saat membuat sake oleh para ahli) yang kaya akan berbagai vitamin, mineral, dan protein. Coba Stempower dari SKII yang memiliki kandungan ini untuk membantu menghaluskan tekstur kulit, menjaganya dari kekeringan, menyamarkan noda, sampai membantu siklus pembaruan kulit. Gunakan  tiap habis membersihkan wajah dan aplikasikan sambil memberi pijatan ringan. (f) Sumber: http://www.femina.co.id

Terus Disalahkan Mertua

Gambar
Pernikahan yang terjadi karena Anda hamil duluan, membuat ibu mertua kerap menyalahkan Anda sebagai perusak masa depan suami. Walaupun sudah menjalani pernikahan selama beberapa tahun, sikap ibu mertua masih saja judes.  Menurut Irma Makarim, sikap ibi mertua yang tidak pro bisa jadi karena beliau takut disalahkan sebagai orang tua yang kurang bisa mendidik anaknya. Untuk menghindari tanggung jawab ini dan melindungi dirinya,  memang paling mudah  melemparkan kesalahan kepada orang lain, dalam hal ini Andalah yang jadi sasarannya. Dalam kondisi seperti ini memang sulit melakukan pendekatan atau mengharapkan perubahan. Tetapi, tetaplah bersikap positif terhadap beliau. Mungkin suatu saat beliau menyadari dan bisa   belajar dari bagaimana Anda bersikap dan nilai-nilai yang dijalani oleh keluarga Anda. Tentu, Anda, terutama suami, perlu menjaga tali silaturahmi dengan ibu mertua. Tetap memberi perhatian dan membantu bila dibutuhkan. Sedangkan menurut psikolog Monty Satiad